Kades Ntoke, Muhidin,
Bima, Bimabangkit.Info,- Lumpur sepanjang 2 Kilo meter di jalan raya Desa Ntoke Kecamatan Wera Kabupaten Bima akibat hujan deras beberapa hari lalu di wilayah desa sempat sehingga mendatangkan banjir bandang hingga ke jalan raya.
Melihat kondisi jalan tersebut sangat memprihatikan, Kades Desa Ntoke
berupaya meminta bantuan alat berat Excvator di Anggota DPRD kabupaten Bima, Ibnur Hajar, dari dapil Wera Ambalawi, duta Golkar, untuk membersihkan lumpur di jalan Ntoke - Tawali, sepanjang 2 kilo meter, sekaligus mempelebarkan jalan yang rusak akibat banjir bandang.
Kegiatan tersebut sudah berjalan dua hari sejak Sabtu 13 Februari sampai dengan Sabtu 14 Februari 2021, mudah mudahan berjalan dengan lancar.
Untuk mempermudah aktivitas masyarakat Desa Ntoke dan masyarakat lain sekitarnya, khusus bagi pengguna Sepeda Motor. Ungkap Kades Ntoke, Muhidin saat ditemui team media ini di lokasi, Minggu 14/2/2021.
Hal itu dilakukan berdasarkan laporan dari warga setempat bahwa jalan Ntoke - Tawali rusak dan sulit dilalui oleh kendaraan sepeda motor akibat lumpur sepanjang 2 kilo meter, Ujarnya.
Sementara itu, Amir Warga Desa Ntoke, menyatakan kegiatan pelebaran jalan dan bersihkan lumpur tersebut, yang dilakukan oleh Kades Ntoke sebagai bentuk keperdulian terhadap warga bagi penguna jalan.
Selain itu, kami juga mengapresiasi atas kenerja Kades Ntoke yang berpihak pada kebutuhan masyarakat.Tuturnya.
Menurut Amir, sebelum Muhidin menjadi kades Ntoke, selama ini belum ada pihak pemerintah Desa setempat yang melakukan kegiatan seperti ini sebagai bentuk keperdulian untuk mempermuda kelancaran aktifitas warga.Tutur Amir.( BB,-Rafin).